Skip to main content

Review Succession Management Software LinovHR

software linovHR

Succession Management Software adalah sebuah software yang membantu perusahaan untuk mempermudah proses succession planning. Penerapan strategi succession planning yang tepat merupakan salah satu ukuran keberhasilan perusahaan untuk menjaga perusahaan diperforma terbaiknya.

Hal ini dikarenakan strategi ini dibutuhkan oleh sebuah perusahaan agar tetap berjalan dengan baik saat kehilangan talent atau orang yang menduduki jabatan vital di perusahaan.

Succession Management software bukan hanya membantu melihat karyawan yang memiliki performa terbaik, melainkan membantu melihat karyawan yang benar – benar memiliki potensi dan skill yang ada di perusahaan.

Dengan persiapan yang dilakukan, seperti pelatihan, learning and development, karyawan potensial akan menjadi lebih siap untuk memimpin perusahaan di masa yang akan datang. Hal ini sangat berguna untuk regenerasi dan juga pergantian karyawan yang disebabkan oleh hal yang tidak terduga maupun memang sudah direncanakan.

LinovHR merupakan salah satu pengembang software HR yang memiliki berbagai macam modul dan fitur diantaranya adalah succession management. 

Anda bisa mengintegrasikan berbagai modul yang dimiliki oleh linovHR ini sehingga akan mendapatkan berbagai data yang sangat valid untuk kegiatan succession planning. Mari kita lihat lebih dekat mengenai fitur – fitur yang dimiliki oleh succession management software dari linovHR ini.


1.Succession Settings 

LinovHR memberikan fitur succession settings di dalam software succession management yang mereka kembangkan. Succession settings merupakan sebuah menu yang bisa digunakan admin atau pengelola untuk melihat dengan mudah mengenai level kesiapan karyawan, potential level, dan juga performance-potential matrix.

Admin bisa mengubah dan juga mengatur mulai dari menambah, mengedit, dan juga menghapus berbagai ukuran yang ditetapkan oleh perusahaan dalam proses succession planning.

Tentu saja fitur ini sangat mempersingkat waktu dibandingkan harus dilakukan dengan cara manual. Dari segi tampilan juga fitur ini memiliki kemudahan bagi pengguna dalam hal ini admin. Sangat user-friendly dan juga didesain untuk mengurangi human error yang terjadi karena user pengguna.




2.Fitur Employee Succession

Mencari data suksesi karyawan secara manual membutuhkan waktu yang sangat lama dan merupakan pekerjaan yang melelahkan. Dengan fitur yang ditawarkan oleh succession management software yang ditawarkan oleh linovHR ini, tidak perlu kesulitan untuk melihat segala informasi dari karyawan tersebut.

Fitur employee succession memberikan informasi yang jelas mengenai segala informasi karyawan yang berkaitan dengan suksesi, potensi, dan juga talent pool/succession pool nomination dari masing – masing karyawan.

3.Career Path 

Di dalam sebuah perusahaan ada banyak sekali unit kerja yang ada, setiap unit atau bagian memiliki banyak posisi. Succession management software milik linovHR menawarkan sebuah solusi untuk dengan mudah mengetahui career path dengan mudah.

Career path ini menunjukkan relasi dan hubungan antar job atau posisi di setia unit, yang akan sangat berguna sebagai pedoman dalam menentukan strategi suksesi dengan tepat.

Admin atau pengelola software juga akan bisa melakukan pengeditan, penambahan, dan juga penghapusan career path ini dengan mudah. Secara visual career path juga dilengkapi diagram yang menunjukkan relasi setiap posisi yang ada di masing – masing unit kerja.


4.Talent Pool

Talent pool ini merupakan fitur yang dibuat oleh linovHR untuk pengelompokan karyawan. Pengelompokan talent atau karyawan berdasarkan dengan tingkat kesiapan, dan kematangan dari setiap karyawan yang menjadi kandidat successor.

Dengan menggunakan fasilitas dan fitur ini admin dengan mudah untuk melihat bagian atau unit kerja mana yang sudah siap dan yang belum, dan juga apa yang perlu ditingkatkan lagi.


5.Performance Potential-Matrix 

Succession planning adalah proses mencari, mengembangkan, dan memutuskan talent atau karyawan terbaik untuk dijadikan pemimpin pada bagian unit yang bersifat kritikal. Perusahaan tentunya menginginkan yang terbaik dari segi apapun. Dalam proses pencarian ini perusahaan akan membandingkan para performa kerja dan juga potensi yang dimiliki oleh setiap karyawan.

Succession management software dari linovHR ini memiliki kelebihan untuk menampilkan performance dan potential matrix setiap karyawan. Matrix ini membandingkan dan memperlihatkan hasil perbanding berdasarkan dari yang tertinggi, sampai terendah.

Dengan menggunakan fitur ini tentunya mempermudah kita untuk mendapatkan successor terbaik bagi perusahaan.


6.Bench Strength

Succession management software yang dimiliki oleh linovHR juga menawarkan sebuah fitur bench strength dimana fitur ini bisa menampilkan secara keseluruhan dalam bentuk diagram (pie chart), informasi mengenai jumlah posisi penting yang status successornya sudah siap atau ready.

Data dapat menampilkan diagram berdasarkan dari unit kerja atau bagian kerja.

Kesimpulan
Melihat dari fitur dan juga fasilitas yang ditawarkan oleh Software HRIS Indonesia linovHR, Succession Management Software ini memiliki berbagai kelebihan yang bisa digunakan untuk strategi succession planning yang baik.

Software ini meningkatkan efisiensi dalam pencarian, pelatihan, penetapan successor dengan berbagai proses panjang yang digelar oleh perusahaan, karena seperti yang kita ketahui proses succession planning merupakan proses yang berjalan dalam jangka panjang.

Dengan menggunakan ini kita juga bisa mendapatkan data yang akurat sehingga bisa menentukan berhasil tidaknya succession planning.


Artikel ini merupakan kerjasama dengan LinovHR




Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar