Skip to main content

Rafting di Sungai Ayung Ubud Bali

Bosan dengan wisata pantai dan pura yang ada di Bali, dan berniat mencari aktivitas lainnya ? mari kita menuju ke Ubud, tepatnya di sungai Ayung, disini kita bisa melakukan kegiatan rafting atau biasa dikenal arung jeram.



foto cewek rafting di sungai ayung 
cewek cewek hebat. foto : purwani96



Ubud memang terkenal dengan pemandangan alamnya yang sangat menarik, terlebih lagi bagi warga kota yang setiap harinya disuguhi dengan pemandangan macet dan gedung gedung, saat berada di ubud pasti langsung terpesona, nah salah satu kegiatan seru yang bisa kita lakukan di ubud adalah rafting di sungai ayung, sungai ayung memiliki tingkat kesulitan kelas II – III, jadi sangat cocok untuk pemula dan anak anak (minimal umur 7 tahun) yang belum pernah melakukan kegiatan ini sebelumnya.

baca juga : berwisata sejarah di goa gajah.

dibawah ini penjelasan mengenai tingkat kesulitan di arung jeram :

  • Kelas I

 hanya diperlukan keahlian dasar, cocok untuk pemula yang belum pernah melakukan kegiatan ini sebelumnya

  • Kelas II

diperlukan keahlian dasar dalam mendayung, dan melakukan manuver perahu untuk menghindari dari benturan batu

  • Kelas III

diperlukan keahlian dasar dalam mendayung, karena sungai memiliki gelombang kecil, bebatuan dan terjunan maksimal setinggi 4 meter

  • Kelas IV

diperlukan keahlian dasar dalam mendayung dan manuver perahu karena sungai memiliki gelombang sedang, bebatuan besar dan terjunan setinggi maksimal 6 meter

  • Kelas V

sungai memiliki banyak batu besar, arus dan gelombang sangat deras, terjunan sangat tinggi karena itu tidak disarankan bagi pemula

  • Kelas VI

sungai sangat berbahaya, jarang ada yang mau melakukan rafting di sungai ini sekalipun dia profesional karena tingkat keselamatan sangat kecil.

baca juga : yuk mengintip surga tersembunyi yang ada di nusa penida



foto rafting di sungai ayung ubud 
serunya rafting di ayung river. foto : andreastogatorop

Ada 3 lokasi yang sering digunakan untuk kegiatan arung jeram di Bali, yaitu di sungai telaga waja, melangi dan sungai ayung itu sendiri, dari ketiga sungia tersebut, yang paling populer adalah sungai ayung karena sungai ini adalah sungai terbesar di Bali.

Untuk merasakan serunya rafting di sungai ayung, maka kita harus menuju ke desa payangan,  karena start akan dimulai dari desa tersebut, hanya sekitar 4 kilometer dari tempat wisata monkey forest, dan finishnya adalah di Ubud.

Panjang pengarungan di sungai ayung adalah sekitar 9 kilometer atau lebih kurang 3 jam, salah satu yang menjadi daya tarik dari rafting di lokasi ini karena adanya relief di dinding sungai sepanjang 1 kilometer yang menceritakan kisah ramayana. 

Kita bisa memilih bermacam paket rafting yang ditawarkan beberapa operator seperti sobek, bali adventure rafting dan payung rafting, harga yang ditawarkan dari operator operator tersebut berbeda beda, ada yang mahal dan murah, silahkan pilih sesuai budget yang kamu bawa dan kenyamanan yang di inginkan.

baca juga : berani ke pantai nyang nyang uluwatu ? 



foto arum jeram sungai ayung ubud 
seru ya? foto : barekaldmiglouise


Satu boat akan diisi oleh 4 orang ditambah 1 orang pemandu, jika kalian hanya berdua maka akan digabung dengan wisatawan lainnya, dibawah ini adalah perkiraan harga yang ditawrkan dari ketiga operator rafting :

  • Payung Rafting :Rp. 300.000/orang
  • Sobek : Rp. 400.000/orang
  • Bali Adventure Rafting : Rp. 499.000/orang


Nah, bagaimana, apa kamu tertarik untuk merasakan sensasi serunya rafting di sungai ayung, ubud ini ? yuk kita kesana.





Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar